
UEFA.COM
Ekspresi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, dalam suatu pertandingan.
SUPERBALL.ID – Manchester United dikabarkan bakal menjual enam pemainnya di bursa transfer musim panas ini.
Keenam pemain tersebut yaitu Alexis Sanchez, Chris Smalling, Marcos Rojo, Phil Jones, Jesse Lingard dan Diogo Dalot.
Hasil penjualan dari enam pemain tersebut bakal digunakan untuk tambahan dana dalam mendatangkan pemain baru.
Mengingat Manchester United yang ingin memperkuat skuad untuk kompetisi musim depan, namun terkendala krisis finansial akibat pandemi virus corona atau covid-19.
Baca Juga: Chelsea Tertarik Rekrut Calon Bintang Masa Depan Manchester United
Bintang Borussia Dortmund, Jadon Sancho, tetap manjdi target nomor satu tim besutan Ole Gunnar Solskjaer di musim panas ini.
Manchester United juga berniat untuk mencari pemain tambahan di posisi pemain bertahan tengah dan penyerang.
Sebanyak tujuh pemain sudah keluar dari Theatre of Dreams sejak Solskjaer mengambil alih kursi pelatih dari Jose Mourinho pada Desember 2018.
Enam pemain lagi kemungkinan dapat menyusul dalam beberapa minggu mendatang.
More Stories
Manchester United Masih Minati Sancho, Dortmund Buka Peluang
Frank Lampard Beri Kabar Soal Pemulihan Cedera Billy Gilmour
jika Liverpool Butuh pemain bertahan Tengah Darurat ini 9 Opsi Free Transfer